MARCHING BAND AL ISLAM JORESAN ikut semarakkan HARMONY ON THE MOVE CARNIVAL dalam rangka HAB Kemenag 2023

Berbeda dengan peringatan Hari Amal Bakti sebelumnya, Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo ingin lebih meriah tanpa meninggalkan gerakan pokok dari Kementerian Agama yaitu Moderasi Beragama.

Terbukti, pada hari Sabtu Sore 18 November 2023 Kementerian Agama kabupaten Ponorogo menggelar acara yang spektakuler bertajuk HARMONY ON THE MOVE.

Marching Band Al Islam Joresan mampu menghipnotis penonton Carnival yang diikuti oleh Sebanyak 8300 peserta dari 276 lembaga mengikuti Moderasi Beragama Carnival 2023.

Selain tampil dalam pembukaan di depan Paseban Aloon Aloon Ponorogo juga ikut dalam Carnival dengan rute di mulai dari Alon-Alon Ponorogo – jalan Diponegoro- Urip Sumoharjo – jalan HOS Cokroaminoto – jalan jendral Sudirman dan kembali ke Alon -alon Ponorogo.

Carnival yang dibuka langsung Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko dan didampingi Wabup Lisdiarita diatur sesuai urutan:

  1. Unity Parade.
  2. Tolerance Train.
  3. Culture Harmony Caravan.
  4. Interfaith Dialogue Floats.
  5. Feaceful Coexistence March.
  6. Education Cartiage.
  7. Colors Of Faith.
  8. Harmony Diversity March.

Dr. Nurul Huda, M.Pd Kakan Kemenag kabupaten Ponorogo, Dr. Nurul Huda mengatakan bahwa Alhamdulillah pada hari ini kita bisa mengikuti Moderasi Beragama Carnival 2023 yang di adakan dalam rangka memperingati Hari Amal bakti kementerian agama ke-78 dan diikuti oleh seluruh lembaga dibawah Kementerian Agama Kabupaten Ponorogo.

“Carnival moderasi Beragama adalah merupakan perwujudan bentuk bahwa kemenag adalah rumah besar agama, maka pada hari ini kami hadir dalam rangka mewujudkan menciptakan keadaan guyub rukun harmonis dan hebat sehingga Ponorogo adem ayem dan tertib,” jelas Nurul Huda.

Sementara itu Kang Giri Bupati Ponorogo mengatakan bahwa hari ini merupakan wujud bahwa kita bersatu, Maka tidak ada bendera diatas merah putih. Dan seluruh komponen Kemenag telah menunjukkan itu semua.

“Di Ponorogo semuanya rukun, kita tipiskan perbedaan kita tegakkan persatuan bersama- sama menuju ponorogo hebat, kegiatan ini merupakan hab kemenag ke-78 maka kemenag ponorogo mengadakan Carnival moderasi beragama, sore ini kita bersatu bergandeng erat bergerak cepat menuju ponorogo hebat.” Jelas Bupati Ponorogo.

Hadir dan menyaksikan penampilan Marching band Al Islam Joresan dalam pembukaan Moderasi Beragama Carnival 2023 Bupati Ponorogo, wakil bupati Ponorogo,Dandim Ponorogo, polres Ponorogo, forkopimda dan tamu undangan dari MUI, NU, Muhammadiyah dan pimpinan pondok pesantren se Ponorogo.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *