“UJIAN UNTUK BELAJAR, BUKAN BELAJAR UNTUK UJIAN” yang harus selalu diingat oleh siswa Al Islam Joresan.

Pada hari Senin, 20 Mei 2024 Gong dimulainya ujian kenaikan kelas di Al Islam Joresan, yaitu ujian syafahi pada 20-23 Mei 2024 dilanjutkan dengan ujian tahriri pada tanggal 25 Mei sampai 6 Juni 2024 bagi seluruh santri/santriwati kelas 1 hingga kelas 5.

Sebelumnya diperlukan persiapan yang matang sebelum hari H tiba, mulai dari perlengkapan, kesiapan pengawas, penguji dan tentunya kemantapan peserta ujian dalam mempersiapkan penjelasannya.

Dalam hal ini Bapak kepala Madrasah, Imron Ahmadi,S.Ag berpesan saat pengarahan dalam rangka penutupan KBM: “Jangan bermain-main ketika ujian berlangsung. kita semua memiliki tanggung jawab yang besar agar ujian ini dapat terlaksana dengan lancar tanpa adanya kendala.”

Pengarahan dan penutupan KBM berlangsung di depan gedung Al Hisyam dengan dihadiri oleh jajaran pimpinan pondok, asatidz, ustadzat dan seluruh siswa kelas I sampai kelas V. Dengan harapan agar anak didik mampu mempelajari pelajaran yang telah didapat selama di kelas dengan baik. Sehingga ketika ujian berlangsung, mereka mampu melewatinya dengan mudah.

“bahwa sejatinya ujian itu untuk belajar, bukan belajar untuk ujian.” Filosofi ini mengajarkan kita bahwa dimanapun dan sampai kapanpun kita hidup, tidak akan pernah terlepas dari ujian hidup dan semua itu adalah untuk membuat kita belajar menjadi pribadi yang lebih berkualitas. Jadi jangan sampai kita lengah hanya belajar ketika akan menghadapi ujian madrasah atau pondok.

الإمتحان للتعلم وليس التعلم للإمتحان.
The Exam is for Learning, it’s not Learning for the Exam.

Ingat Mahfudzot yang selalu kita hafalkan:

اِجْهَدْ وَلَا تَكْسَلْ وَلَا تَكُ غَافِلًا فَنَدَامَةُ العُقْبَى لِمَنْ يَتَكَاسَلُ

Artinya : “Bersungguh-sungguhlah dan jangan malas dan jangan jadi lalai, karena penyesalan mendalam itu adalah milik mereka yang bermalas-malasan.”

Dengan diadakannya pengarahan tersebut diharapkan agar para santri serta seluruh keluarga pondok dapat membantu melancarkan keberlangsungan ujian, serta menjadikan ujian tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya. Semoga Allah senantiasa memberi kemudahan dalam segala urusan dan ilmu yang barokah bagi para mujahidin. Amiin .


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *